top of page

Bersama untuk Manggarai

  • Writer: Rotary D3410
    Rotary D3410
  • Aug 15, 2024
  • 2 min read

Updated: Aug 16, 2024


Jakarta - Kebakaran melanda kawasan permukiman padat penduduk di Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan (Jaksel). Camat Tebet Dyan Airlangga mengungkap ada sekitar 3.000 warga yang terdampak.


"Tadi kurang lebih ada sekitar 1.000 KK dan 2.500 sampai 3.000 jiwa yang terdampak," kata Dyan kepada wartawan di lokasi kebakaran, Selasa (13/8/2024).

Dari jumlah tersebut, Dyan menjelaskan sejauh ini belum menerima laporan adanya korban jiwa. "Korban jiwa sampai saat ini belum ada laporan korban jiwa," ungkap Dyan.


Sementara itu, Lurah Manggarai Selatan Arafat Dinsirat mengungkap sebanyak 100 rumah lebih dari total 21 RT terkena dampak kebakaran. Dia menyebut titik kebakaran mulanya berada di RW 6.


"Total dari RW ada 2, RW 6 dan RW 12. Jumlah RT yang terdampak RW 6 itu 15 RT, RW 12 itu 6 RT. Kalau detailnya kami belum bisa mengakses ya (jumlah rumah yang terbakar). Kalau pastinya di atas 100 rumah," ungkap Arafat kepada wartawan di lokasi kebakaran.


Dia menyebut sejauh ini pihaknya bersama seluruh stakeholder sudah menyiapkan beberapa tempat pengungsian. Sejauh ini sudah ada empat titik pengungsian yang disiapkan.


"Yang jelas kami fokus ke dalam penanganan setelah kejadian kebakaran pada warga Manggarai. Lokasi pengungsian juga sudah kita siapkan semua di RW 7 Masjid Al Falah, kemudian di SD 05 RW 9, di pos RW 12, ada juga di parkiran Stasiun Kereta Api Bandara," ungkapnya.

Kebakaran di Manggarai itu dilaporkan terjadi pukul 02.30 WIB. Belum diketahui penyebab kebakaran itu terjadi. Sementara status kondisi kebakaran hingga saat ini masih dalam pendinginan.


sumber:

detiknews


Rotary International District 3410 mengajak Anda untuk turut serta dalam aksi donasi peduli bencana kebakaran ini.

Donasi dapat disalurkan ke rekening:

BCA 218 788 0510

a.n. Yayasan Rotary Indonesia Bersatu


Comments


Your Story Matters

At Rotary, we believe that even the smallest act of kindness can create a ripple of positive change. Through your story, you can inspire others to care, to act, and to make a difference. Whether it’s a project you led, a moment of service, or a simple gesture that brought hope — we want to hear it.

Share your story of kindness with us and let your experience become a light for others. Together, we build a better world.

Get Involved

Become one of Rotary’s people of action or explore the many opportunities we have for anyone — whatever your age or interest — who wants to improve lives in communities near and far. Connect with a local club to find out how you can get involved.

21013912_512116035799279_6882808480980433077_o.avif

2025 | STORIES4IMPACT

bottom of page